Menunggu Gula Merah di Megulung Kidul Menjadi Lebih Manis | KONTAN Jelajah Ekonomi Ultra Mikro

Sabtu, 09 Desember 2023 | 22:28 WIB

Selain dianugerahi hamparan sawah luas, Desa Megulung Kidul, di Purworejo Jawa Tengah juga mempunyai banyak pohon kelapa. Bukan diambil buahnya, pohon-pohon kelapa di sini lebih banyak diambil nira-nya untuk pembuatan gula merah. Menjadi perajin gula merah memang cukup populer di daerah Jawa Tengah. Salah satunya Chafid Rosidi, perajin gula merah yang mewarisi usaha orang tuanya. Usaha pembuatan gula merah yang dirintis sejak 13 tahun lalu. Setiap hari, pegawai Chafid memanjat sekitar 50-an pohon kelapa. Pohon-pohon kelapa itu dibelah bunganya, diiris setiap hari, dan dipasangi ember sebagai penadah nira. Nira ini terus dikumpulkan sampai dirasa cukup untuk memulai produksi. Biasanya setiap 2-3 hari, mereka memproduksi gula merah, dengan rata-rata produksi 17 kg untuk sekali pembuatan. #JelajahEkonomiUltraMikro #JelajahEkonomiDesa #UMKM #GulaAren #DesaMegulungKidul

Video Terkait

Jelajah Ekonomi Desa Kontan
Didukung oleh:
BRI
OJK
Barito Pacifik
Bukopin
PLN
BNI
Rukun Raharja
BSI
Cimb Niaga
Telkom
Telkom
XL Axiata
Mandiri
logo astragraphia
logo modalku
tokio marine